Rabu, 15 Oktober 2008

52 Persen Pelajar dan Mahasiswa Terinfeksi HIV AIDS

Ditulis Oleh: lina/Papos
Senin, 15 September 2008

JAYAPURA (PAPOS)-Berdasarkan data dari Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Jayapura per Maret tahun 2008 kumulatif kasus HIV dan AIDS di Papua bagi golongan usia 5 hingga 29 tahun berjumlah 2142 kasus dari 3955 kasus yang terjadi dimana dari data ini disebutkan bahwa 52 persen penyandang kasus infeksi HIV/AIDS adalah kalangan mahasiswa dan juga pelajar. Ketua KPA Koat Jayapura H.Sudjarwo BE mengatakan data yang ada saat ini sangat merisaukan Pemerintah dan juga masyarakat karena bila ditelusuri faktor penularan HIV dikalangan mahasiswa dan pelajar adalah disebabkan oleh heteroseksual.
“Proses penularan HIV ini disebabkan heteroseksual, ironisnya para anak-anak kita kalangan mahasiswa dan pelajar itu, rata-rata belum berumah tangga,” kata Sudjarwo kepada wartawan usai membuka acara sensitas tokoh adat terhadap dampak HIV/AIDS yang berlangsung di Hotel Yasmin, Sabtu (12/9) lalu.
Untuk mengurangi angka penderita HIV pada tahun mendatang maka pemerintah Kota saat ini telah bekerjasama dengan tokoh adat maupun tokoh agama, dimana tokoh adat dan tokoh agama mempunyai peran penting dalam memberikan pengawasan terhadap penderita atau yang terinfeksi HIV.“Harapan kita melalui tokoh adat dan tokoh agama masyarakat dapat meresponnya dengan baik,” kata wakil Walikota ini.
Dikatakan, dengan jumlah data penderita yang begitu besar kiranya masyarakat menyadari tentang betapa bahaya dari HIV itu sendiri karena apabila masyarakat tidak menyadarinya juga yang rugi bukan hanya si penderita tetapi pihak Pemerintah.
“Harusnya anggaran Pemerintah digunakan untuk infrastruktur namun dengan bertambahnya jumlah kasus HIV ini maka dana infrastruktur dialihkan kepada biaya kesehatan, hal inilah yang harus disadari oleh masyarakat juga,” kata Sudjarwo.(lina)

http://papuapos.com/index.php?option=com_content&task=view&id=1782&Itemid=9

Tidak ada komentar: